Kepenulisan

Solusi Mudah Menerbitkan karyamu

Jakarta – Saat ini, dunia kepenulisan baik itu fiksi dan non fiksi mulai banyak digemari oleh masyarakat umum. Bukan hanya dari kalangan penulis , namun juga merambah dunia anak-anak hingga orang dewasa. Masyarakat secara umum mulai tertarik dengan dunia kepenulisan. Tampaknya dunia kepenulisan sedang berkembang saat ini. Hal ini bisa kita lihat dari munculnya ribuan penulis baru tiap tahunnya. Jasa pelatihan kepenukisan juga semakin banyak.

Para penulis baru ini berlomba-lomba menjadikan tulisan mereka menjadi sebuah karya yang dapat dinikmati dan dikenang oleh banyak pembaca. Tentu akan lebih menyenangkan dan memuaskan jika karya para penulis tersebut bisa dipeluk secara fisik.

Karya para penulis dapat diterbitkan berupa cetakan fisik berupa buku. Ada juga karya yang berbentuk ebook, yang lebih simpel untuk dibawa ke mana mana sesuai dengan situasi saat ini yang merupakan era digital.

Sayangnya, tidak banyak platform yang menyediakan kesempatan tersebut agar penulis mudah menerbitkan karya mereka. Akar Pena Publisher adalah salah satu dari platform penerbitan yang menyediakan jasa penerbitan untuk karya para penulis.

Akar Pena Publisher (APP) menyediakan beberapa paket bagi penulis untuk menerbitkan karyanya. APP menyediakan penerbitan buku dalam bentuk buku fisik, ebook dan juga beberapa paket lain. Penulis tidak perlu bingung untuk mencari tempat penerbitan buku yang menyediakan jasa sesuai dengan kebutuhan mereka.

Sekilas tentang Akar Pena Publisher

Akar Pena Publisher atau yang biasa disebut APP adalah perusahaan yang didirikan oleh Maulana Irfan. Beliau adalah seorang penulis yang peduli dengan kebutuhan dan keinginan penulis untuk menerbitkan bukunya.

Sebelum mencetuskan ide mendirikan APP, Maulana sempat bergabung dengan sebuah komunitas menulis yang ternama, berteman dengan sesama komunitas, sehingga akhirnya memutuskan membuat perusahaan APP. Maulana Irfan mengajak beberapa teman di komunitasnya untuk bergabung menbangun dan membesarkan APP.

“Sesuai niat saya kemarin, saya ingin membangun penerbitan indie dan ingin mengajak teman-teman semua yang ada di grup ini untuk ikutan.” Kata beliau tegas setelah merancang sistem perusahaan yang dirancangnya.

Maulana juga meyakinkan teman-teman komunitasnya bahwa perusahaan APP akan menaungi mereka. Jadi APP bukan sekedar tempat untuk bekerja, tapi juga sebagai wadah untuk belajar bersama. “Intinya, kita kerja bareng. Kalau ada yang kesulitan ya wajib kita bantu.”

APP saat ini masih dalam proses pengerjaan dan penyempurnaan. Kami akan segera menjalankan program kerja setelah lebaran Idul Fitri tahun ini.

Meskipun belum 100% rampung, namun Maulana yakin, APP dapat menjadi wadah bagi para penulis untuk menerbitkan bukunya dalam bentuk fisik maupun ebook. Karya para penulis baik fiksi maupun non fiksi dapat diterbitkan di APP sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Admin